Kamis, 01 September 2016

Moodle

Assalamualaikum wr.wb

PENGERTIAN MOODLE

MOODLE (Modular Objeck-Oriented Dynamic Learning Envirotmant) adalah paket perangkat lunak yang diproduksi untuk kegiatan belajar berbasis internet dan situs web yang menggunakan prinsip social constructionist pedagogy. MOODLE merupakan salah satu aplikasi dari konsep dan mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi , yang dikenal dengan konsep pembelajaran elektronik atau e-learning. Moodle dapat digunakan secara bebas sebagai produk sumber terbuka (open source) di bawah lisensi GNU. Moodle dapat diinstal di komputer dan sistem operasi apapun yang bisa menjalankan PHP dan mendukung database SQL.

LATAR BELAKANG

Martin Dougiamas, yang telah lulus pada ilmu komputer dan pendidikan, menulis versi pertama Moodle. Dougiamas memulai Ph.D untuk menguji "kegunaan software open-source untuk mendukung epistemologi pengajaran dan pembelajaran menggunakan komunitas yang berbasis internet." Walau bagaimanapun undang-undang sosial membuat moodle sulit dibedakan dari platform eLearning, namun moodle telah dikutip sebagai faktor penting dari pengadopsian Moodle. Pemakai Moodle yang lainnya, seperti Universitas Terbuka di Inggris, telah menunjukkan bahwa Sistem Manajemen Pembelajaran dapat secara sama dilihat sebagai "pembelajaran pedagogi netral".

TUJUAN

Tujuannya adalah menggunakan aplikasi moodle sebagai sistem menajemen user , menajemen situs, menajemen konten pada sistem e-learning, supaya kita bisa memahaminya dengan baik dan mengerti cara menggunakan atau pemanfaatanya.

PENGGUNAAN

Di dunia e-learning Indonesia, Moodle lebih dikenal fungsinya sebagai Course Management System atau "Learning Management System " (LMS). Dengan tampilan seperti halaman web pada umumnya, Moodle memiliki fitur untuk menyajikan kursus (course), dimana pengajar bisa mengunggah materi ajar, soal dan tugas. Murid bisa masuk log ke Moodle kemudian memilih kursus yang disediakan atau di-enroll untuknya. Aktivitas murid di dalam Moodle ini akan terpantau progress dan nilainya. Di Indonesia sendiri, diketahui bahwa Moodle telah dimanfaatkan untuk sekolah menengah, perguruan tinggi dan perusahaan.

KELEBIAHAN MOODLE
  1. Sistem jaringan dan keamanannya dapat disetting sendiri
  2. Ruang akses yang dapat dibatasi sesuai dengan jaringan yang dibuat
  3. Sistem pembelajaran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan (karena bersifat Open source)
  4. Fitur yang lengkap untuk sebuah proses pembelajaran jarak jauh
KEKURANGAN MOODLE
  1. Membutuhkan pemahaman lebih tentang sistem
  2. Perlunya tenaga ahli untuk membangun sistem e-learningnya
  3. Membutuhkan biaya lebih
  4. Memerlukan hardware khusus
  5. Harus menginstall aplikasi khusus


FITUR

Sebagai LMS, Moodle memiliki fitur yang tipikal dimiliki LMS pada umumnya ditambah beberapa fitur unggulan. Fitur-fitur tersebut adalah:
  • Assignment submission
  • Forum diskusi
  • Unduh arsip
  • Peringkat
  • Chat
  • Kalender online
  • Berita
  • Kuis online
  • Wiki
Developer dapat meningkatkan konstruksi modular Moodle dengan menciptakan plugin untuk fungsi-fungsi baru yang lebih spesifik. Infrastruktur Moodle mendukung banyak tipe plugin seperti:
  • aktifitas (termasuk permainan matematika dan kata)
  • jenis-jenis sumber daya
  • jenis-jenis pertanyaan (pilihan berganda, benar dan salah, mengisi titik-titik, dll)
  • jenis-jenis pengisian data (untuk aktifitas database)
  • tema bergambar
  • metode autentikasi (yang membutuhkan akses menggunakan username dan password)
  • metode pengambilan pembelajaran
  • penyaring konten
Banyak sekali plugin pihak ketiga Moodle yang dapat dicari secara gratis untuk membuat infrastrukturnya.

ASAL NAMA

Akronim Moodle singkatan modular lingkungan belajar yang dinamis berorientasi objek. (Pada tahun-tahun awal "m" berdiri "Martin", dinamai Martin Dougiamas, pengembang asli). Selain sebagai akronim, nama itu dipilih karena definisi kamus Moodle dan sesuai dengan nama domain yang tersedia.
"Moodle" adalah merek dagang di banyak negara di seluruh dunia terdaftar Martin Dougiamas. Hanya bersertifikat Moodle Mitra hukum dapat menggunakan merek dagang untuk mengiklankan layanan Moodle terkait seperti hosting, kustomisasi, pelatihan dan sebagainya.
  
Apa saja yang dibutuhkan agar aplikasi moodle dapat berjalan dengan baik? 
- Apache Web Server
- PHP
- Database MySQL atau PostgreSQL

Dengan menggunakan Moodle kita dapat membangun sistim dengan konsep E-Learning (pembelajaran secara elektronik) ataupun Distance Learning (Pembelajaran Jarak Jauh). Dengan konsep ini sistim belajar mengajar akan tidak terbatas ruang dan waktu. Seorang dosen/guru/pengajar dapat memberikan materi kuliah dari mana saja. Begitu juga seorang mahasiswa/siswa dapat mengikuti kuliah dari mana saja.

Bahkan proses kegiatan test ataupun kuis dapat dilakukan dengan jarak jauh. Seorang dosen/guru/pengajar dapat membuat materi soal ujian secara online dengan sangat mudah. Sekaligus juga proses ujian atau kuis tersebut dapat dilakukan secara online sehingga tidak membutuhkan kehadiran peserta ujian dalam suatu tempat. Peserta ujian dapat mengikuti ujian di rumah, kantor, warnet bahkan di saat perjalanan dengan membawa laptop dan mendukung koneksi internet.
Berbagai bentuk materi pembelajaran dapat dimasukkan dalam aplikasi Moodle ini. Berbagai sumber (resource) dapat ditempelkan sebagai materi pembelajaran. Naskah tulisan yang ditulis dari aplikasi pengolah kata Microsoft Word, materi presentasi yang berasal dari Microsoft Power Point, Animasi Flash dan bahkan materi dalam format audio dan video dapat ditempelkan sebagai materi pembelajaran.

Berikut ini beberapa aktivitas pembelajaran yang di dukung oleh moodle adalah sebagai berikut:
 

Assignment 
Fasilitas ini digunakan untuk memberikan penugasan kepada peserta pembelajaran secara online. Peserta pembelajaran dapat mengakses materi tugas dan mengumpulkan hasil tugas mereka dengan mengirimkan file hasil pekerjaan mereka.

Chat
Fasilitas ini digunakan untuk melakukan proses chatting (percakapan online). Antara pengajar dan peserta pembelajaran dapat melakukan dialog teks secara online.

Forum
Sebuah forum diskusi secara online dapat diciptakan dalam membahas suatu materi pembelajaran. Antara pengajar dan peserta pembelajaran dapat membahas topik-topik belajar dalam suatu forum diskusi.

Kuis
Dengan fasilitas ini memungkinkan untuk dilakukan ujian ataupun test secara online.

Survey
Fasilitas ini digunakan untuk melakukan jajak pendapat secara online.

Moodle juga menyediakan kemudahan untuk mengganti model tampilan (themes) website e-learning dengan menggunakan teknik template. Beberapa model themes yang menarik telah disediakan oleh Moodle. Selain itu tidak menutup kemungkinan bagi kita untuk merancang dan membuat bentuk tampilan (themes) sendiri.
Beberapa pilihan bahasa juga telah disediakan oleh aplikasi Moodle. Dukungan terhadap bahasa tertentu ini terus berkembang dan dapat di dapatkan dengan cara men-download-nya dari website www.moodle.org. Saat ini penggunaan bahasa Indonesia juga telah didukung oleh Moodle. Sehingga website pembelajaran yang kita buat tersebut tampil dalam bahasa Indonesia.

Moodle mendukung pendistribusian paket pembelajaran dalam format SCORM (Shareble Content Object Reference Model). SCORM adalah standard pendistribusian paket pembelajaran elektronik yang dapat digunakan untuk menampung berbagai macam format materi pembelajaran, baik dalam bentuk teks, animasi, audio dan video. Dengan menggunakan format SCORM maka materi pembelajaran dapat digunakan dimana saja pada apalikasi e-learning lain yang mendukung SCORM. Saat ini telah banyak aplikasi e-learning yang mendukung format SCORM ini. Dengan demikian maka antar lembaga pendidikan, sekolah ataupun kampus dapat saling bertukar materi e-learning untuk saling mendukung materi pembelajaran elektronik ini. Dosen atau pengajar cukup membuat sebuah materi e-learning dan menyimpannya dalam file dengan format SCORM dan memberikan materi pembelajaran tersebut dimanapun dosen atau pengajar itu bertugas.
 

KESIMPULAN

Agar kita bisa dapat mengetahui dengan benar kegunaan fungsi dan cara kerja  moodle itu sendiri.  
 
Demikianlah ulasan dan pembahasan singkat tentang penggunaan Moodle dalam mendukung kegiatan pembelajaran elektronik (e-learning) atau pembelajaran jarak jauh (distance learning).

Semoga bermanfaat bagi Anda semua dan tentunya dapat membuka wawasan kita tentang konsep e-learning dan berbagai macam kemudahannya. 


REFERENSI
https://moodle.org/mod/forum/discusas.php?d=158093 

Waalaikumsalam wr.wb 

1 komentar:

  1. What is the best betway Casino Review 2021?
    Betway Casino is the best place to play slots online in 2021. We review the Casino, william hill bonuses, banking options and everything betway login else you need to know!

    BalasHapus